.:: Masjid Peninggalan Turki Ustmani di ‘Pulau Rodhes’ Ambruk.

ANKARA – Masjid peninggalan kerajaan Turki Utsmani yang diberi nama “Masjid Recep Pasa” dan terbilang bersejarah di Pulau Rodhes Yunani, di kabarkan ambruk. Ternyata, penyebabnya karena dua dari empat pilar utama penopang bangunan masjid telah roboh.

Kyriakos Magos, selaku Arsitek yang bekerja di pemerintahan Kota Rodhes, mengatakan bahwa masjid peninggalan kerajaan Turki Utsmani itu telah rapuh di makan usia. Namun sebelumnya, sempat ada upaya untuk merenovasi masjid tersebut, tapi urung dilaksanakan lantaran adanya keterbatasan dana.

“Pemerintah berencana memperbaiki masjid itu pada tahun 2004 silam, namun, karena kurangnya dana, dan masjid itu tidak menghasilkan pendapatan bagi pemerintah kota lantaran tidak dijadikan objek wisata,” ujar Magos. Seperti yang dikutip dari todayszaman, pada Jum’at (23/12/2011).

Magos mengungkap baik Kementerian Kebudayaan Yunani dan Uni Eropa sebenarnya sudah menggelontorkan dana perbaikan. Dana-dana tersebut telah diserahkan kepada lembaga terkait.

Baik Kementerian Kebudayaan Yunani maupun Uni Eropa memberikan dukungan keuangan untuk proyek renovasi, Magos mengatakan, meskipun ia diterapkan kepada lembaga-lembaga beberapa kali.

“Masjid Recep Pasa” dibangun pada tahun 1626. Arsitekturnya bergaya Yunani, Turki dan Persia. (Admin-HASMI/rep).

Check Also

Hadirilah..!! TABLIGH AKBAR & LIQO SYAWAL Ahad, 14 Mei 2023

Hadirilah..!! TABLIGH AKBAR & LIQO SYAWAL Dengan Tema : 🌷 “Tarbiyah Romadhon Melahirkan Mujahid Dakwah” …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot