Angin Puting Beliung di Bogor – Relawan HASMI Salurkan Bantuan Sosial

Relawan Sosial Himpunan Ahlussunnah untuk Masyarakat Islami (HASMI) salurkan bantuan sosial untuk korban Puting Beliung di kawasan Cipaku, Batu Tulis dan Lawanggintung, Kota Bogor.

Puting Beliung yang terjadi pada hari Kamis, 6 Desember 2018 itu menumbangkan banyak pohon dan menerbangkan atap-atap rumah. Terjadi sekitar pukul 16.30 WIB puting beliung ini juga merusak atap-atap bangunan stasiun Batu Tulis.

Mendapatkan kabar bencana yang menimpa saudara-saudara kita di Bogor, Relawan Sosial HASMI langsung bergerak menggalang dana dan pakaian layak pakai untuk disumbangkan kepada mereka yang membutuhkan.

Selain itu pada hari Selasa, 25 Desember 2018 Relawan Sosial HASMI juga menyalurkan paket bantuan Beras, minyak goreng dan gula pasir serta bahan-bahan pokok lainnya untuk para korban Puting Beliung di Bogor.

Alhamdulillah Relawan Sosial HASMI Bogor yang diketuai oleh Ust. Sobri, S.Sy. dan didampingi beberapa staff dapat menyalurkan dan menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran pada hari itu juga.

Semoga Alloh subhanahu wata’ala berikan kesabaran kepada para korban dan menggantinya dengan sesuatu yang terbaik.

Check Also

KESOMBONGAN SEBAB KETERPURUKAN (Oleh : Abu Fayyadh Hanif, S.Th.I.)

KESOMBONGAN SEBAB KETERPURUKAN Oleh : Abu Fayyadh Hanif, S.Th.I.  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot