Yang Muda Yang Berdaya Guna

PURWOKERTO/BANDUNG – Upaya mendayakan mahasiswa untuk kebangkitan Islam sangat disadari oleh HASMI. Dimana Mahasiswa yang kerap dimanfaatkan untuk kepentingan politik bahkan dijadikan sebagai umpan atau malah dijadikan sebagai korban politik oleh sebagian kelompok politik di Indonesia.

Ada pula Mahasiswa yang terjerumus dalam jebakan mode “Westernisasi” atau lebih dikenal dengan sebutan “Budaya Barat”, hingga tak heran jika banyak Mahasiswa yang jauh dari norma-norma ke-islaman dan lebih memilih gaya hidup yang “Glamour” tak karuan

Dengan melihat realita yang menyedihkan ini, HASMI menggelar acara Safari Dakwah Mahasiswa dibeberapa kampus besar di Indonesia. Safari Dakwah merupakan program pelayanan (khidmah) masjid yang bertujuan untuk me-makmurkan masjid serta mengingatkan kembali kepada para Mahasiswa agar dapat turut serta dalam mengawal Islam dan terhindar dari tangan-tangan kotor pemuja kebebasan. Program ini dimulai dari ba’da Ashar sampai Shubuh pada pagi harinya.

Di Bandung, beberapa mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB), yang tergabung dalam kelompok Mahasiswa HASMI mengadakan acara Safda Mahasiswa  yang bertempat di Al-Muhajirin Perum, Padang Serang Bandung Utara, Dago – Kota Bandung.

Dalam acara ini ketua DKM Ust. Agus senang dengan kedatangan rombongan Safda Mahasiswa, dan menginginkan agar program ini dapat ditindak lanjuti dengan kegiatan-kegiatan lainnya.

Disisi lain, Mahasiswa HASMI Purwokerto pun tidak kalah semangat, beberapa mahasiswa HASMI purwokerto bergerak mengadakan Safari Dakwah di Masjid Wijaya Kusuma di wilayah Karang Salam, kec. Kedung Banteng Purwokerto.

Kedatangan para mahasiswa disambut dengan hangat oleh ketua DKM Masjid Wijaya Kusuma dan mengharapkan agar ada rombongan mahasiswa lagi mengunjungi masjidnya kembali. (Admin-HASMI).

Check Also

Alhamdulillah Hasmi Peduli Ikut Andil – Bantuan telah sampai di Jabalia Medical Centre Gaza Palestina

ALHAMDULILLAH ALA KULLI HAL‼️ Di tengah perang, kau tetap panjatkan do’a.. Di tengah kehilangan, kau …

slot